Apakah kulit wajah kita sensitif ?

Posted by Andini On 0 comments
skin-care Jenis kulit dibedakan menjadi 3, yaitu: normal, kering atau berminyak. Tetapi ternyata banyak para cantik yang mengaku dirinya berkulit sensitif. Yang disebut kulit sensitif yaitu apabila kulit memberikan respon berlebihan terhadap rangsangan dari luar (perubahan suhu lingkungan, pemakaian produk wajah atau kosmetik tertentu).
Penyebab kulit sensitif ada 2 macam, yaitu 1) faktor genetik biasanya muncul sejak kecil 2) faktor didapat, kulit normal bisa menjadi bersifat sensitif akibat terlalu sering menggunakan produk kosmetik atau perawatan wajah yang bersifat menggerus atau mengangkat kulit mati, karena lambat laun lapisan kulit akan menipis, kering dan mantel kulit hilang. Hal tersebut mengakibatkan hilangnya perlindungan terhadap kulit.
Beberapa reaksi sensitif kulit pada wajah bisa berupa reaksi ringan hingga berat, berupa bercak kemerahan, rasa gatal, iritasi hingga timbul perlukaan. Reaksi lain berupa jerawat kecil-kecil akibat peradangan di bawah kulit (yang sering disebut sebagai beruntusan).

Cara mendeteksi kulit sensitif

Kulit sensitif tidak bisa dibedakan dengan kulit normal. Tetapi ada satu cara mudah untuk mendeteksi apakah kita sensitif terhadap suatu produk tertentu. Cara ini dapat dilakukan sendiri.
1. oleskan produk kosmetik, produk perawatan atau parfum yang akan dipakai pada bagian belakang telinga.
2. tunggu hingga maksimal 24 jam, kemudian dilihat apakah timbul reaksi kemerahan, rasa panas atau gatal
3. apabila timbul reaksi, maka dapat disimpulkan bahwa kulit kita termasuk sensitif terhadap bahan tersebut.
Kulit bagian belakang telinga memiliki jenis kulit yang tipis dan hampir sama dengan kulit wajah, sehingga kulit bagian belakang telinga dapat diujicobakan untuk mengetes sensitivitas kulit.
Apabila para cantik akan memulai menggunakan suatu produk perawatan, produk kosmetik atau bahkan parfum baru, jangan lupa melakukan tes sensitivitas tersebut terlebih dahulu. Jika timbul reaksi sensitif, sebaiknya mbak berkonsultasi dengan dokter yang menyarankan produk tersebut. Tips perawatan kulit sensitif akan saya bahas dalam artikel berikutnya. Salam cantik:)

0 comments:

Post a Comment